PPB: Memulai Pengembangan Android dengan Android Studio
Sarah Alissa Putri
5025201272 // PPB-I
Instalasi dan Langkah Awal Menggunakan Android Studio dan Jetpack Compose
Android Studio adalah perangkat lunak yang digunakan untuk mengembangkan aplikasi untuk sistem operasi Android. Android Studio menyediakan IDE yang lengkap, termasuk editor kode tingkat lanjut dan templat aplikasi. Selain itu, ada juga alat untuk pengembangan, debugging, pengujian, dan kinerja yang membuatnya lebih cepat dan mudah untuk mengembangkan aplikasi. Mirip seperti dapur untuk memasak makanan enak, Android Studio menjadi tempat di mana para pengembang membuat berbagai macam aplikasi untuk perangkat Android. Di sini, mereka dapat menulis kode, merancang antarmuka pengguna, menguji, dan mendebug aplikasi mereka sebelum akhirnya mengirimkannya ke Google Play Store untuk didistribusikan ke pengguna.
Jetpack Compose, di sisi lain, adalah sebuah toolkit UI modern yang diperkenalkan oleh Google untuk memudahkan pengembangan antarmuka pengguna di platform Android. Jadi, bayangin aja, kalo Android Studio itu dapurnya, Jetpack Compose itu kayak alat spesial yang dipake buat ngasi sentuhan akhir pada masakan kita. Dibangun di atas bahasa pemrograman Kotlin, Jetpack Compose mengadopsi pendekatan deklaratif dalam mendesain UI. Ini artinya, kita bisa ngatur tampilan aplikasi kita dengan cara yang lebih langsung dan jelas, tanpa harus susah-susah lagi. Jadi, secara singkat, Jetpack Compose adalah cara baru yang lebih keren dan lebih efisien untuk mempercantik tampilan aplikasi Android kita.
Untuk memulai, langkah awal yang harus diambil adalah mengunduh installer Android Studio dari situs resmi di https://developer.android.com/studio. Setelah proses pengunduhan selesai, lanjutkan dengan melakukan instalasi pada perangkat yang akan Anda gunakan. Pada kesempatan kali ini, saya menggunakan versi terbaru dari Android Studio, yaitu versi Iguana.
Setelah proses instalasi Android Studio selesai, buka aplikasi tersebut untuk memulai proyek baru. Saat tampilan seperti yang ditunjukkan di bawah ini muncul, klik opsi "Empty Activity".
Comments
Post a Comment